Calon Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengungkapkan saat ini sudah tujuh kecamatan di Kota Depok masuk ‘zona hijau’ selama dirinya menggelar kampanye.
“Ada beberapa kecamatan yang istilah teman-teman seperti zona kuning dan zona merah, tapi mayoritas zona hijau. Zona hijau ada sekitar tujuh kecamatan, empat kecamatan sisanya masih zona kuning dan merah,” ujar Idris kepada Jurnal Depok, Minggu (11/10).
Sebutan zona hijau yang dimaksud Idris adalah wilayah basis massa pendukungnya dalam pilkada mendatang. Hal itu diungkapkan Idris seusai menghadiri Milad Empiris di wilayah Kelurahan Duren Seribu, Bojongsari.
“Untuk menghijaukan empat kecamatan tadi, tentu kami tidak akan membocorkan strategi kami. Kami akan lakukan survei dan petakan lagi,” paparnya.
Ia menambahkan, akan terus melakukan evaluasi terhadap kampanye yang sudah berjalan dua minggu ini.
“Ini lebih kepada konsolidasi, kami sudah start di Rumah Relawan Idris, laporannya saat ini ada sekitar 60an relawan baik tingkat kota, kecamatan dan kelurahan, bahkan ada relawan atau komunitas yang tadinya hanya satu kecamatan, kini sudah merambah ke beberapa kecamatan,” paparnya.
Idris menginginkan, keberadaan relawan yang saat ini mendukung dirinya dapat bekerja secara terukur.
“Berapa suara dan teknis kerjanya kami ingin terukur, dan itu masih terus kami konsolidasikan. Mereka yang berkampanye sebenarnya, jadi kami sudah konsolidasi dan berkampanye,” jelasnya.
Dikatakannya, pada awal bulan depan pihaknya akan mengubah beberapa strategi kampanye agar lebih efektif dan tepat sasaran.
Sementara itu Ketua Empiris Kota Depok, Eis Rahmawati mengatakan, pihaknya telah menerapkan strategi untuk menggaet hati pemilih.
“Salah satunya kami akan melakukan door to door kepada kaum ibu khususnya. Saat ini anggota kami sudah mencapai ribuan, itu riil semua datanya ada,” ungkapnya.
Ketua DPC PPP Kota Depok, Hj Qonita Lutfiyah yang hadir dalam acara itu juga mengajak kepada kaum ibu untuk memenangkan pasangan Idris-Imam.
“Kaum perempuan jangan mau dipolitisasi karena gender, tapi pilih lah pemimpin yang yang kompeten. Pak Idris sangat peduli terhadap perempuan di Depok, salah satu misi kampanye nya yakni menyiapkan 5.000 pengusaha dan 1.000 pengusaha perempuan,” pungkasnya. n Rahmat Tarmuji. (sumber: Jurnal Depok)
0 Comments